loading...

Selasa, 20 November 2018

Gerebek Angel Lelga, Vicky Prasetyo Justru Bikin Blunder, Netizen Temukan Kejanggalan

Drama panjang antara Angel Lelga dan Vicky Prasetyo ternyata masih berlanjut. Pasangan yang akan bercerai selalu membuat kehebohan di kalangan publik dan seolah-olah tidak ‘kehabisan’ cerita untuk menjadi sorotan di kalangan publik.


Tak heran, jika cerita keduanya sering menjadi bahan konsumsi publik.

Bahkan beberapa saat lalu, Vicky kembali membuat heboh. Dilansir dari akun gosip lambe_turah, Vicky mengunggah sebuah instastory yang menunjukkan dirinya begitu histeris. Pasalnya, ia menggerebek Angel di sebuah ruangan gelap. Hal yang membuat Vicky histeris yakni ia meyakini bahwa Angel yang masih menjadi istrinya telah berselingkuh dengan seorang pria yang ia duga ada di lokasi kejadian.


Selain histeris, nada suara Vicky pun keras dan terus-terus mengucapkan kalimat Allah. Bahkan Vicky pun terlihat marah dan berbicara bahwa Angel yang menjadi calon anggota DPR telah melakukan hal tidak baik itu.

Dibalik kejadian tersebut, ada hal yang aneh dan membuat netizen gagal fokus. Pasalnya, video instastory yang sudah dihapus di instagram Vicky tersebut terdapat kejanggalan.

Terlihat sebelum Vicky merekam ruangan gelap, Vicky justru membuat blunder. Pasalnya, pintu ruangan itu terlihat terbuka dan terdapat beberapa orang di dalamnya. netizen yang menyaksikan hal itu langsung menyoroti hal tersebut.


Banyak yang menilai apa yang dilakukan Vicky berlebihan dan mempertanyakan drama apa lagi yang dilakukan Vicky. Tak heran, alih-alih mendapat simpati publik, Vicky justru menerima hujatan.

Selain itu, banyak yang menilai juga jika hal itu pun terjadi, lebih baik dibicarakan dan biar menjadi urusan rumah tangga. Tidak perlu diunggah di media sosial, mengingat baik Vicky atau pun Angel adalah publik figur yang harus memberikan contoh baik.

sumber

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

loading...
IFKNews | Portal Info Berita Terpercaya Paling Menghibur

Arsip Blog